Tips dan Informasi Seputar Teknologi
Tips  

4 Cara Membuat Gambar Menjadi HD Tanpa Aplikasi Terbaru

Cara Membuat Gambar Menjadi HD Tanpa Aplikasi

Saat ingin mengunggah foto, yang menjadi pertimbangan adalah kualitas gambar itu sendiri. Jika resolusinya bagus maka unggahan pun semakin nampak jelas. Lalu bagaimana jika foto menjadi buram saat diupload, terapkan cara membuat gambar menjadi hd tanpa aplikasi dari https://www.bidangtekno.com.

Mengenal High definition

Foto Hd bukanlah istilah baru dalam dunia fotografi. Bahkan bahasa tersebut begitu populer di kalangan pengguna sosial media. Banyak dari mereka yang menginginkan foto dengan kualitas hd sebab dinilai lebih bagus. Selain itu, gambar juga nampak lebih jelas

Cara Membuat Gambar Menjadi HD Tanpa Aplikasi

Kendati demikian banyak yang belum tahu apa arti dari Hd yang sebenarnya. Perlu diketahui, dalam dunia photography istilah Hd dipakai untuk memaknai sebuah foto dengan kualitas tinggi. Itu berarti gambar tersebut nampak jelas, tidak buram maupun pecah, serta resolusinya pun baik.

Tidak hanya dalam dunia pengambilan gambar seperti foto. Istilah Hd juga kerap digunakan saat pembuatan video. Di mana crew kamera berusaha untuk menampilkan presisi gambar yang jelas.

Cara Mengubah Gambar Menjadi Hd

Foto dengan resolusi rendah akan pecah saat coba diperbesar atau zoom. Otomatis nilai estetika dari gambar tersebut pun berkurang. Itulah kenapa, resolusi hd dibutuhkan supaya hasil jepretan menjadi bagus dan detail.

Cara Ubah Gambar Menjadi Hd Waifu2x

Cara membuat gambar menjadi hd tanpa aplikasi yang pertama adalah melalui laman web. Dengan begitu pengguna tidak perlu melakukan instalasi yang mungkin hanya memenuhi ruang penyimpanan. Ini dia langkah-langkah yang harus dilakukan.

  • Buka aplikasi browser
  • Masuk ke laman Waifu2x
  • Pilih gambar dengan klik Choose File
  • Atur Style dan Noise Reduction ke paling tinggi
  • Pilih 2x Upscaling
  • Klik Convert
  • Selesai

Ubah Gambar Menjadi HD Melalui Resize Image

Selanjutnya Anda bisa mengubah foto ke Hd supaya menjadi lebih jelas dengan menggunakan situs Resize Image. Sebenarnya caranya hampir sama dengan alternatif sebelumnya. Berikut langkah-langkah untuk convert foto supaya beresolusi tinggi.

  • Buka browser di Hp
  • Masuk ke laman Resize Image
  • Klik Upload an Image
  • Edit gambar sesuai keinginan
  • Klik Optimize
  • Pilih Progressive Compression
  • Atur hingga 100 persen
  • Klik Resize Image

Ubah Gambar Menjadi Hd dengan Upscalepics

Foto beresolusi Hd memang memiliki beberapa kelebihan. Salah satunya adalah foto tetap jelas meski telah diperbesar atau zoom. Selain itu, hasil jepretan nampak profesional ketika diupload ke media sosial.

  • Buka aplikasi Browser
  • Pergi ke situs upscalepics.com
  • Klik Select Files
  • Edit gambar sesuai keinginan
  • Atur Increase resolution 2x
  • Pilih Remove noise
  • Pilih Enhance color
  • Lakukan improve Texture
  • Tekan Click to Start Processing
  • Selesai

Itulah cara mengubah gambar menjadi HD tanpa aplikasi. Sebagai gantinya Anda harus mengakses situs web yang pastinya memerlukan koneksi data. Dengan begitu, gambar menjadi lebih jelas.