Kemajuan teknologi membuat beberapa permasalahan dapat teratasi dengan cepat salah satunya ketika kehilangan ponsel atau HP. Apabila seseorang kehilangan benda ini, maka rasanya seperti tertimpa masalah besar. Untungnya sekarang ada cara melacak HP dengan email.
Cara Melacak HP dengan Email ketika Sedang Hilang
Email atau surat elektronik sendiri merupakan teknologi penting dalam kehidupan modern. Seperti informasi yang ada di merkhp, selain dapat membantu Anda mengirimkan berbagai dokumen ternyata email juga bisa orang gunakan untuk melacak ponsel. Berikut adalah cara melacak HP dengan email :
Melacak HP Lewat Email
Pelacak HP hilang lewat email hanya bisa Anda lakukan jika ponsel tersebut dalam kondisi aktif. Ketika hal ini terjadi, maka proses pengecekan dan pencarian titik koordinat ponsel bisa seseorang lakukan. Berikut adalah caranya :
- Pertama tama buka Gmail Anda lewat PC atau Laptop
- Selanjutnya terdapat titik tiga di kanan atas klik saja
- Kemudian pilihlah opsi akun dan buka menu keamanan
- Setelah itu cak informasi perangkat dengan asks Gmail Anda
- Tekan opsi ponsel yang hilang untuk melacaknya
- Kemudian lanjutkan dengan mengklik tombol detail selengkapnya
- Lalu klik menu mencari perangkat
- Selanjutnya sistem akan mengarahkan Anda ke halaman Find My Device
- Tidak lama kemudian lokasi ponsel akan terlihat
Cara Melacak HP Mati
Melacak ponsel dengan alamat email hanya bisa Anda lakukan jika HP dalam keadan hidup. Untuk melacak smartphone yang dalam kondisi mati mau tidak mau seseorang harus menggunakan aplikasi berbeda yaitu Google Maps, berikut langkah langkahnya :
- Pertama buka Google Maps di PC atau Laptop
- Selanjutnya login menggunakan opsi tambah akun
- Masukan alamat email yang terpasang di ponsel hilang
- Berikutnya masukan kata sandi dan klik perintah saya setuju
- Lalu klik saja ikon segitiga kecil di sebelah kiri
- Pilih opsi linimasa
- Aplikasi google maps akan melacak dan menunjukan lokasi ponsel tersebut
Demikian informasi mengenai cara melacak HP dengan email. Melalui dua metode tadi, Anda sudah bisa melacak sendiri keberadaan ponsel yang sedang hilang baik dalam kondisi aktif maupun tidak aktif dengan memanfaatkan email.